Barang Murah vs Barang Mahal, ini sebabnya !
Ridho on Jumat, 03 Juni 2011
Tahukah anda bahwa IBM hanya meriset 1 macam Printer Laser ?
Ya !
Namun saat dijual, IBM sengaja menambahkan Chip khusus untuk memperlambat kecepatan bagi printer murah.
Berapa banyak Chip Prosesor yang di riset oleh Intel ?
Hanya 1 !
Hasil Riset Intel menemukan Prosesor yang tercepat dan terbaik, lalu untuk pasar kelas bawah, Prosesor yang sama sengaja dibuat lebih lambat.
Mengapa Perusahaan2 sengaja menjelekkan barang produksi mereka sendiri ?
Perhatikan Rumus Marketing berikut ini :
1. Jumlah orang kaya jauh lebih sedikit dari orang miskin (Piramid)
2. Rauplah keuntungan sebesar2nya dari kalangan orang kaya.
3. Raihlah jumlah pelanggan sebesar2nya dari kalangan orang miskin.
4. Jangan biarkan orang kaya membeli produk untuk orang miskin.
Kalau kita hanya membuat 1 Produk dengan 1 harga, maka kita harus memilih antara:
1. Menjual dengan harga mahal dan meraih Margin besar namun jumlah penjualan sedikit
atau
2. Menjual dengan harga murah dan meraih penjualan banyak namun Margin kecil.
Sungguh sebuah pilihan yang tidak menyenangkan...
Maka Produsen2 yang Smart memilih untuk mengambil semua! meraup Margin Besar dari orang kaya namun juga tidak melepas pangsa pasar orang miskin yang begitu besar.
Caranya dengan membuat keragaman produk dan harga.
Namun baca lagi Rumus Marketing diatas (Nomer 4) !
Jangan sampai orang kaya membeli produk untuk orang Miskin ! karena tujuan kita adalah untuk meraup keuntungan sebesar2nya dari kantung orang kaya !
Maka Produk untuk orang Miskin harus dibuat jelek, sehingga hanya orang2 yang benar2 tidak mampu yang mau membeli produk tersebut.
Maka Jangan heran kalau Kereta Api kelas Ekonomi benar2 Jelek, orang dan kambing dijadikan satu, itu bukan karena Perusahaan Kereta tak mampu memperbaiki kondisi kelas tersebut, namun hal ini penting agar orang2 kaya terpaksa membeli kelas diatasnya yang mahal.
Begitu pula dengan Penerbangan kelas ekonomi dimana kursi penumpang dibuat tegak dan sangat sempit.
Lalu bagaimana kalau Perusahaan tidak bisa membuat Produk yang benar2 berbeda ?
Misalnya Produsen Obat.
Terpaksa mereka menggolongkan orang kaya-miskin melalui Regional.
Di negara makmur mereka menjual obat dengan harga mahal, dinegara miskin mereka menjual dengan harga murah. Lalu menjaga agar obat dari negara miskin tidak mengalir kenegara kaya.
Produsen DVD pernah mencoba hal ini dengan membuat Region2, namun tak lama kemudian Code Regional ini dibobol sehingga DVD dari negara miskin mengalir kenegara kaya.
Kesimpulan:
Kalau Anda sedang berbisnis, jangan lupa menerapkan cara ini (baca rumus marketing diatas)
Misalnya McDonald menjual Ice Cream Cone dengan harga murah, maksudnya untuk meraup jumlah pelanggan sebanyak2nya.
Namun mereka juga ingin meraup uang lebih dari pelanggan kaya, maka mereka memberi optional Ice Cream yg lebih besar, yg dilumuri Cokelat, tambahan Sirop, kacang, permen, atau Ice Cream dengan gelas dan ditambah Oreo dll
...McD merayu orang kaya untuk merogoh kantung lebih dalam...
0 komentar:
Posting Komentar