Mempercepat blog.

on Rabu, 06 April 2011


Kecepatan download sebuah website memang menjadi salah satu faktor yang sangat mempengaruhi jumlah kunjungan/traffic terhadap website tersebut. Tak terkecuali dengan sebuah blog. Blog dengan desain menarik pada beberapa keadaan memang bisa membuat orang selalu tertarik untuk berkunjung, tapi tentu saja bila diimbangi dengan kecepatan akses yang cukup. Beberapa cara sederhana di bawah ini bisa membantu meningkatkan kinerja dan kecepatan blog kita.

Gunakan penulisan kode yang efektif

Penulisan kode-kode yang efektif bisa dilakukan dengan cara mengurangi whitespace atau baris kosong yang terdapat dalam template yang kita pakai. Selain itu, usahakan menghapus line-line komentar yang terlalu banyak dan tidak terlalu berguna. Penulisan notasi yang singkat dan efektif, terutama pada CSS, juga dapat sedikit mempengaruhi kecepatan akses blog kita. Berikut beberapa contoh penyingkatan kode-kode pada template blog.
Contoh 1:
Terlalu banyak baris kosong (whitespace):
.title {

background: #DAEBF3;

width: 100%;

padding: 10px;

border: 1px solid #DAEBF3;

}
Penulisan yang lebih efektif:
.title {background:#DAEBF3;width:100%;padding:10px;border:1px solid #DAEBF3}
Contoh 2:
Contoh penulisan yang kurang efektif:
.title a:link { color: #990000; }
.title a:visited { color: #990000; }
.title a:hover { color: #990000; }
.title a:active { color: #990000; }
Penulisan notasi yang singkat dan lebih efektif:
.title a:link,.title a:visited,.title a:hover,.title a:active {color: #990000}

Minimalkan penggunaan JavaScript dan skrip-skrip eksternal

JavaScript dan teknologi AJAX memang telah banyak digunakan pada era Web 2.0 seperti sekarang ini, apalagi dalam hal efek visual. Penggunaan JavaScript memang mampu memperkaya tampilan antarmuka web/blog kita dan memberi nilai tambah dalam hal disain. Tapi kebanyakan JavaScript yang digunakan, apalagi yang memanfaatkan framework, memiliki ukuran yang lumayan besar dan pastinya akan lebih memperlambat blog daripada blog yang bersih dari JavaScript.
Yang perlu kita pahami bahwa tidak semua JavaScript yang menurut kita sangat keren jika dipasang di blog dapat memberi banyak manfaat. Kita ambil contoh saja efek JavaScript semacam Lightbox yang memberikan efek window overlay (seperti yang sudah diterapkan pada WordPressversi 2.6 ke atas saat preview sebuah tema di bagian Manage Themes) terhadap suatu objek seperti gambar/image *CMIIW*. Nah, jika kita jarang memposting koleksi foto tentunya Lightbox menjadi kurang berguna jika harus ditambahkan di blog.
Pemakaian skrip-skrip luar/eksternal seperti tracker, MyBloglog, skrip iklan, Plurk widget, Twitter, dan sebagainya kadang-kadang juga mempengaruhi kecepatan akses blog kita. Kalau bisa kurangi skrip-skrip semacam itu dan perbanyaklah skrip-skrip iklan seperti AdSense, hehe :gajian:

Maksimalkan penggunaan file-file kompresi

Jika JavaScript memang harus ditambahkan di blog, sebaiknya gunakan file-file JavaScript yang sudah dikompres menggunakan program kompresor semacam Dean Edward's Packer atauYahoo! UI (YUI) Compressor. File-file yang telah terkompres mempunyai ukuran yang jauh lebih kecil bahkan sampai beberapa kali lipat untuk file JavaScript berukuran besar karena baris-baris kosong dan dokumentasi atau line komentar telah dihilangkan.
Akan tetapi penggunaan file-file kompresi bukannya tanpa kekurangan sama sekali. Yang perlu kita tahu bahwa ukuran bukanlah segalanya, karena pada kompresi tertentu malah membuat browser membutuhkan waktu lama untuk melakukan dekompresi file sebelum bisa ditampilkan secara utuh di browser. Teknik-teknik lain yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan cara Gzip (mod_gzip) dan HTTP compression. Tetapi maaf saya masih belum paham menggunakan cara-cara tersebut :mrgreen:

Kurangi perintah PHP dan query ke database

Usahakan untuk mengurangi perintah PHP dan query yang berhubungan dengan database. Ini sering kita jumpai di blog yang menggunakan WordPress. Memang perintah-perintah semacam ini memberikan banyak kemudahan dan mempunyai banyak manfaat seperti membuat tema WordPress menjadi "portable" karena menyesuaikan dengan direktori yang dipakai, tetapi browser secara alamiah lebih cepat menampilkan perintah HTML dibanding harus mengeksekusi perintah PHP atau query di server.
Contoh:
Bandingkan:
<link rel="stylesheet" href="<?php bloginfo('stylesheet_url'); ?>" type="text/css" media="screen" />
<script type="text/javascript" src="<?php bloginfo('template_directory'); ?>/jquery.js"></script>
<link rel="alternate" type="application/rss+xml" title="<?php bloginfo('name'); ?> RSS Feed" href="<?php bloginfo('rss2_url'); ?>" />
Dengan:
<link rel="stylesheet" href="http://www.domain.com/wp-content/themes/default/style.css" type="text/css" media="screen" />
<script type="text/javascript" src="http://www.domain.com/wp-content/themes/default/jquery.js"></script>
<link rel="alternate" type="application/rss+xml" title="Your Blog RSS Feed" href="http://feeds.feedburner.com/FanariDashIdDotCom" />

Non aktifkan dan hapus plugin-plugin yang kurang berguna

Plugin bisa menjadi salah satu penyebab lambatnya blog (WordPress) kita. Karena plugin sebenarnya menambahkan fungsi baru di blog kita, maka usahakan hanya menggunakan plugin-plugin yang benar-benar bermanfaat dan tentunya kita butuhkan. Lebih baik juga menggunakan plugin yang terus terupdate versinya.

Optimasi penggunaan file-file grafik/gambar

Jangan terlalu banyak memakai gambar untuk layout, dan kalau bisa ganti dengan kode-kode CSS, misalnya pada background. Jika gambar perlu dipakai untuk background misalnya, gunakan perintah repeat di CSS untuk mengulang tampilan gambar (tentu saja untuk gambar kecil yang bisa diulang-ulang tampilannya). Jika harus menggunakan gambar utuh maka pilih format gambar yang paling pas dengan tingkat kompresi yang sesuai. Format GIF mempunyai ukuran yang kecil namun mempunyai keterbatasan dalam hal warna.

Hapus widget-widget yang kurang berguna

Widget-widget yang sangat tidak berguna sering saya temui di blog terutama blogspot. Widget-widget seperti jam dinding, tag cloud yang berputar-putar, atau bahkan game Sudoku menurut saya tidak terlalu berguna jika dipasang di blog. Jangan pernah menganggap bahwa widget-widget semacam itu adalah aksesoris yang bisa mempercantik tampilan di blog kita. Memang siapa sih yang mau memainkan Sudoku yang kita pasang di sidebar?? Hehe.. :D
Mungkin ada cara-cara lain yang lebih teknikal untuk mengoptimasi sebuah situs, dan cara-cara di atas merupakan cara-cara sederhana yang biasa dipakai untuk mempercepat blog yang saya dapat dari pengalaman sendiri dan sumber-sumber lain tentunya, jadi silakan dicoba ;)
Hal yang dapat menarik pembaca ke Blog anda adalah isi dari blog tersebut, namun disamping itu kecepatan blog juga sangat berperan penting dalam menarik pengunjung, apalagi bila pengunjung tersebut baru pertama kali datang ke blog anda.
Coba anda bayangkan... ada pengunjung yang datang ke blog anda namun karena loading blog anda sangat lambat apa yang akan mereka lakukan? Tentu saja mereka akan segera menutup blog anda bukan?

Nah... jika anda merasa blog anda sangat lambat, wajib untuk baca yang satu ini. Untuk itu saya sudah menyiapkan beberapa cara untuk mempercepat blog anda.
Oke, kita langsung saja!

Hal-hal yang mempengaruhi kecepatan blog anda yaitu:

Postingan Anda
Kecepatan blog anda sangat dipengaruhi oleh jumlah postingan anda yang terdapat pada halaman utama. Semakin banyak jumlah postingan anda yang berada di halaman utama, maka semakin lambat pula blog anda.
Nah.. Untuk itu anda harus mengatur jumlah postingan yang ada di halaman utama anda tersebut. Caranya pergi ke menu "Setting | Formatting" tab. Disana anda dapat mengatur jumlah postingan anda yang ingin ditampilkan.
Untuk hasil yang optimal, atur jumlah postingan anda tidak lebih dari 10 post karena semakin sedikit jumlah postingan yang anda tampilkan maka semakin cepat loading blog anda.


Link dan Javascript dari Pihak Ketiga

Untuk memperoleh hasil yang optimal, sangat disarankan untuk menggunakan Link, widgets dan Javascripts dari Blogger. Namun, jika anda ingin menambahkan widget dari luar sebaiknya anda taruh di bagian bawah blog anda saja atau jika anda menaruhnya di sidebar sebaiknya anda taruh di bagian paling bawah sidebar anda untuk memperoleh kecepatan yang optimal.

Foto dan Video
Kalo yang satu ini udah pasti ngebebani blog kita... malah bagian ini yang paling berat lagi untuk blog kita. Semakin banyak kita memesang gambar di blog, maka semakin lambat pula loading blog kita. Tapi meskipun berat-berat begitu, bagian multimedia ini juga gak kalah pentingnya dari postingan yang kita buat.

Dengan adanya Multimedia seperti Foto dan Video di blog kita, maka pengunjung akan semakin tertarik untuk melihatnya, selain itu juga dapat memperindah blog kita.
Tapi gimana caranya memasang banyak gambar tapi kecepatan blog kita tidak menurun ya?
Berikut ada beberapa tips untuk anda agar blog anda tetap kenceng meskipun banyak gambarnya..

  • Kurangi ukuran gambar anda atau gunakan thumbnails yang mengarah ke link foto/gambar yang sebenarnya.
  • Sebaiknya Upload gambar anda di Image Hosting agar blog anda tidak terbebani dengan gambar-gambar yang anda Upload. Ada beberapa Image Hosting yang dapat anda pilih tapi sebaiknya gunakan yang cocok untuk blogger seperti Picasa Web Album.
Untuk mengetahui seberapa cepat loading blog anda, anda dapat menggunakan fitur layanan dari Numion
yaitu Stopwatch. Dengan menggunakan layanan ini, anda dapat mengetahui seberapa cepat loading blog anda.
Sumber 
http://fanari-id.com|http://agungland.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar