Kabar soal kehamilan Rebecca ini langsung menyebar cepat sejak akhir pekan lalu. Tak ingin namanya tercemar karena isu tak mengenakkan, remaja berusia 13 tahun itu langsung memberikan bantahannya.
"Ini bukan April Mop, saya benar-benar tidak hamil," kata Rebecca melalui akun twitter pribadinya seperti dikutip dari PopEater, Selasa (17/5).
Rebecca berharap rumor tersebut segera mereda. Ia tak ingin kabar kehamilannya itu semakin meluas dan mengganggu kehidupannya.
Nama Rebecca Black mulai berkibar ketika videonya di youtube memecahkan rekor sebagai artis yang videonya banyak ditonton tahun ini. Sejak saat itu, nama remaja berambut hitam ini terus menjadi pemberitaan.
Kehadiran Rebecca juga mendapat tanggapan baik positif maupun negatif dari sejumlah selebriti dunia. Penyanyi Lady Gaga memberikan respon yang baik atas kehadiran Rebecca. Ia membela penyanyi itu yang menjadi bulan-bulanan di dunia maya. Ia bilang siapapun yang menyebut lagu Rebecca bermutu rendah adalah bodoh.
Berbeda dengan Lady Gaga, Miley Cyrus justru menyindir penyanyi tersebut. Ia menyindir penyanyi-penyanyi yang memilih untuk bernyanyi secara lip-sync ketimbang bernyanyi secara langsung di hadapan penonton mereka.
Meskipun aktris ‘Hannah Montana’ itu tidak menyebut nama penyanyi yang ia maksud, tapi banyak orang langsung menghubungkan komentarnya dengan Rebecca Black.
Ancaman Pembunuhan
Sebelumnya, Rebecca juga pernah menerima ancaman pembunuhan. Seperti dikutip aceshowbiz, pesan-pesan pembunuhan itu disampaikan lewat telpon manajernya, dan dikirim lewat e-mail ke pihak label musiknya di Los Angeles. Kini, polisi sedang melakukan investigasi atas ancaman pembunuhan tersebut.
Rick Martinez, juru bicara kepolisian Anaheim, kota di tenggara Los Angeles -tempat tinggal Rebecca- menjelaskan bahwa gadis 13 tahun itu mulai menerima ancaman-ancaman itu sejak Maret lalu.
"Intinya, Rebecca diminta untuk menarik musiknya dari internet. Jika tidak, mereka mengancam untuk membunuhnya," kata Martinez. Ia menyatakan, polisi masih belum mengetahui seberapa serius ancaman itu.
"Tapi tentu saja kami tetap menanggapinya dengan serius," tegas Martinez. Ia meyakinkan, polisi saat ini terus mengawasi Rebecca. "Kami akan menyelidiki sumber ancaman itu, dan menginvestigasi apa tujuan si pengancam. Apabila si pengancam bersungguh-sungguh dengan ancamannya, maka kami akan mengajukan dakwaan," papar Martinez.
Sebelumnya, memang ada suara-suara yang meminta agar lagu Rebecca, ‘Friday,’ ditarik dari internet. Tapi itu sekedar permintaan tak serius dari mereka yang tidak menyukai lagu Rebecca. ‘Friday’ menjadi hits di YouTube setelah ditonton oleh banyak orang, mengalahkan jumlah penonton lagu Justin Bieber dan Lady GaGa. Kontroversi atas lirik ‘Friday’ yang dinilai dangkal, justru makin membuat popularitas Rebecca melejit. (vn)
0 komentar:
Posting Komentar